TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 18:1-33

Konteks
Allah mengulangi menjanjikan seorang anak laki-laki kepada Abraham
18:1 Kemudian TUHAN menampakkan diri kepada Abraham e  dekat pohon tarbantin di Mamre, f  sedang ia duduk di pintu kemahnya g  waktu hari panas terik. 18:2 Ketika ia mengangkat mukanya, h  ia melihat tiga orang 1  i  berdiri di depannya. Sesudah dilihatnya mereka, ia berlari dari pintu kemahnya menyongsong mereka, lalu sujudlah ia sampai ke tanah, j  18:3 serta berkata: "Tuanku, jika aku telah mendapat kasih k  tuanku, janganlah kiranya lampaui hambamu l  ini. 18:4 Biarlah diambil air sedikit, basuhlah kakimu m  dan duduklah beristirahat di bawah pohon ini; 18:5 biarlah kuambil sepotong roti, n  supaya tuan-tuan segar kembali; kemudian bolehlah tuan-tuan meneruskan perjalanannya; sebab tuan-tuan telah datang ke tempat hambamu ini." Jawab mereka: "Perbuatlah seperti yang kaukatakan itu." 18:6 Lalu Abraham segera pergi ke kemah mendapatkan Sara serta berkata: "Segeralah! Ambil tiga sukat tepung yang terbaik! Remaslah itu dan buatlah roti o  bundar!" 18:7 Lalu berlarilah Abraham kepada lembu sapinya, ia mengambil seekor anak lembu p  yang empuk dan baik dagingnya dan memberikannya kepada seorang bujangnya, lalu orang ini segera mengolahnya. 18:8 Kemudian diambilnya dadih q  dan susu r  serta anak lembu yang telah diolah itu, lalu dihidangkannya di depan orang-orang s  itu; dan ia berdiri di dekat mereka di bawah pohon itu, sedang mereka makan. 18:9 Lalu kata mereka kepadanya: "Di manakah Sara, t  isterimu?" Jawabnya: "Di sana, di dalam kemah. u " 18:10 Dan firman-Nya: "Sesungguhnya Aku akan kembali tahun depan v  mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara, isterimu, akan mempunyai seorang anak laki-laki. w " Dan Sara mendengarkan pada pintu kemah yang di belakang-Nya. 18:11 Adapun Abraham dan Sara telah tua dan lanjut umurnya x  dan Sara telah mati haid. y  18:12 Jadi tertawalah z  Sara dalam hatinya, katanya: "Akan berahikah aku, setelah aku sudah layu, sedangkan tuanku a  sudah tua?" 18:13 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Abraham: "Mengapakah Sara tertawa dan berkata: Sungguhkah aku akan melahirkan anak, sedangkan aku telah tua? b  18:14 Adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk TUHAN 2 ? c  Pada waktu yang telah ditetapkan itu, tahun depan, d  Aku akan kembali mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara mempunyai seorang anak laki-laki. e " 18:15 Lalu Sara menyangkal, katanya: "Aku tidak tertawa," sebab ia takut; tetapi TUHAN berfirman: "Tidak, memang engkau tertawa!"
Doa syafaat Abraham untuk Sodom
18:16 Lalu berangkatlah orang-orang f  itu dari situ dan memandang ke arah Sodom; dan Abraham berjalan bersama-sama dengan mereka untuk mengantarkan mereka. 18:17 Berpikirlah TUHAN: "Apakah Aku akan menyembunyikan kepada Abraham g  apa yang hendak Kulakukan h  ini? 18:18 Bukankah sesungguhnya Abraham akan menjadi bangsa i  yang besar serta berkuasa, dan oleh dia segala bangsa di atas bumi akan mendapat berkat? 18:19 Sebab Aku telah memilih dia, j  supaya diperintahkannya kepada anak-anaknya k  dan kepada keturunannya supaya tetap hidup menurut jalan yang ditunjukkan TUHAN 3 , l  dengan melakukan kebenaran dan keadilan, m  dan supaya TUHAN memenuhi kepada Abraham apa yang dijanjikan-Nya n  kepadanya." 18:20 Sesudah itu berfirmanlah TUHAN: "Sesungguhnya banyak o  keluh kesah orang tentang Sodom p  dan Gomora dan sesungguhnya sangat berat q  dosanya 4 . 18:21 Baiklah Aku turun r  untuk melihat, apakah benar-benar mereka telah berkelakuan seperti keluh kesah orang yang telah sampai kepada-Ku atau tidak; Aku hendak mengetahuinya." 18:22 Lalu berpalinglah orang-orang s  itu dari situ dan berjalan ke Sodom, t  tetapi Abraham masih tetap berdiri di hadapan TUHAN 5 . u  18:23 Abraham datang mendekat dan berkata: "Apakah Engkau akan melenyapkan orang benar bersama-sama dengan orang fasik? v  18:24 Bagaimana sekiranya ada lima puluh orang benar dalam kota itu? Apakah Engkau akan melenyapkan tempat itu dan tidakkah Engkau mengampuninya karena kelima puluh orang benar yang ada di dalamnya itu? w  18:25 Jauhlah kiranya dari pada-Mu untuk berbuat demikian, x  membunuh orang benar y  bersama-sama dengan orang fasik, sehingga orang benar itu seolah-olah sama z  dengan orang fasik! Jauhlah kiranya yang demikian dari pada-Mu! Masakan Hakim a  segenap bumi tidak menghukum dengan adil? b " 18:26 TUHAN berfirman: "Jika Kudapati lima puluh orang benar dalam kota Sodom, Aku akan mengampuni seluruh tempat itu karena mereka. c " 18:27 Abraham menyahut: "Sesungguhnya aku telah memberanikan diri berkata kepada Tuhan, walaupun aku debu dan abu. d  18:28 Sekiranya kurang lima orang dari kelima puluh orang benar itu, apakah Engkau akan memusnahkan seluruh kota itu karena yang lima itu?" Firman-Nya: "Aku tidak memusnahkannya, jika Kudapati empat puluh lima di sana." 18:29 Lagi Abraham melanjutkan perkataannya kepada-Nya: "Sekiranya empat puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan berbuat demikian karena yang empat puluh itu." 18:30 Katanya: "Janganlah kiranya Tuhan murka, e  kalau aku berkata sekali lagi. Sekiranya tiga puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan berbuat demikian, jika Kudapati tiga puluh di sana." 18:31 Katanya: "Sesungguhnya aku telah memberanikan diri berkata kepada Tuhan. Sekiranya dua puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan memusnahkannya karena yang dua puluh itu." 18:32 Katanya: "Janganlah kiranya Tuhan murka, kalau aku berkata lagi sekali f  ini saja. Sekiranya sepuluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan memusnahkannya karena yang sepuluh g  itu." 18:33 Lalu pergilah h  TUHAN, setelah Ia selesai berfirman i  kepada Abraham; dan kembalilah Abraham ke tempat tinggalnya. j 

Kejadian 3:1

Konteks
Manusia jatuh ke dalam dosa
3:1 Adapun ular 6  e  ialah yang paling cerdik dari segala binatang di darat yang dijadikan oleh TUHAN Allah. Ular itu berkata kepada perempuan itu: "Tentulah Allah berfirman: Semua pohon dalam taman f  ini jangan kamu makan buahnya, bukan?"

Imamat 26:15-46

Konteks
26:15 jikalau kamu menolak ketetapan-Ku dan hatimu muak mendengar peraturan-Ku, s  sehingga kamu tidak melakukan segala perintah-Ku dan kamu mengingkari perjanjian-Ku, t  26:16 maka Akupun akan berbuat begini kepadamu, yakni Aku akan mendatangkan kekejutan atasmu, batuk kering serta demam, u  yang membuat mata rusak dan jiwa merana; v  kamu akan sia-sia menabur benihmu, karena hasilnya akan habis dimakan w  musuhmu. 26:17 Aku sendiri akan menentang x  kamu 7 , sehingga kamu akan dikalahkan y  oleh musuhmu, z  dan mereka yang membenci kamu akan menguasai kamu, a  dan kamu akan lari, sungguhpun tidak ada orang mengejar kamu. b  26:18 Dan jikalau kamu dalam keadaan yang demikianpun tidak mendengarkan Daku, c  maka Aku akan lebih keras menghajar d  kamu sampai tujuh kali lipat e  karena dosamu, 26:19 dan Aku akan mematahkan kekuasaanmu yang kaubanggakan f  dan akan membuat langit di atasmu sebagai besi dan tanahmu sebagai tembaga. g  26:20 Maka tenagamu akan habis dengan sia-sia, h  tanahmu tidak akan memberi hasilnya dan pohon-pohonan di tanah itu tidak akan memberi buahnya. i  26:21 Jikalau hidupmu tetap bertentangan j  dengan Daku dan kamu tidak mau mendengarkan Daku, maka Aku akan makin menambah hukuman atasmu sampai tujuh kali lipat k  setimpal dengan dosamu. 26:22 Aku akan melepaskan kepadamu binatang liar l  yang akan memunahkan anak-anakmu dan yang akan melenyapkan ternakmu, serta membuat kamu menjadi sedikit, m  sehingga jalan-jalanmu menjadi sunyi. n  26:23 Jikalau kamu dalam keadaan yang demikianpun tidak mau Kuajar, o  dan hidupmu tetap bertentangan dengan Daku, 26:24 maka Akupun akan bertindak melawan p  kamu dan Aku sendiri akan menghukum kamu tujuh kali lipat karena dosamu, 26:25 dan Aku akan mendatangkan ke atasmu suatu pedang, q  yang akan melakukan pembalasan r  oleh karena perjanjian itu; bila kamu berkumpul kelak di kota-kotamu, maka Aku akan melepas penyakit sampar s  ke tengah-tengahmu dan kamu akan diserahkan ke dalam tangan musuh. 26:26 Jika Aku memusnahkan persediaan makananmu, t  maka sepuluh perempuan akan membakar roti di dalam satu pembakaran. Mereka akan mengembalikan rotimu menurut timbangan tertentu, dan kamu akan makan, tetapi tidak menjadi kenyang. 26:27 Dan jikalau kamu dalam keadaan yang demikianpun tidak mendengarkan Daku, u  dan hidupmu tetap bertentangan dengan Daku, 26:28 maka Akupun akan bertindak keras v  melawan kamu dan Aku sendiri akan menghajar w  kamu tujuh x  kali lipat karena dosamu, 26:29 dan kamu akan memakan y  daging anak-anakmu lelaki dan anak-anakmu perempuan. z  26:30 Dan bukit-bukit a  pengorbananmu akan Kupunahkan, dan segala pedupaanmu b  akan Kulenyapkan. Aku akan melemparkan bangkai-bangkaimu ke atas bangkai-bangkai berhalamu c  dan hati-Ku akan muak d  melihat kamu. 26:31 Kota-kotamu akan Kubuat menjadi reruntuhan e  dan tempat-tempat kudusmu f  akan Kurusakkan g  dan Aku tidak mau lagi menghirup bau persembahanmu h  yang menyenangkan. 26:32 Aku sendiri akan merusakkan negeri i  itu, sehingga musuhmu yang tinggal di situ akan tercengang j  karenanya. 26:33 Tetapi kamu akan Kuserakkan k  di antara bangsa-bangsa l  lain dan Aku akan menghunus pedang m  di belakang kamu, dan tanahmu akan menjadi tempat tandus n  dan kota-kotamu akan menjadi reruntuhan. o  26:34 Pada waktu itulah tanah itu pulih dari dilalaikannya tahun-tahun sabatnya selama tanah itu tandus p  dan selama kamu tinggal di negeri musuh-musuhmu; q  pada waktu itulah tanah itu akan menjalani sabatnya dan dipulihkan tahun-tahun sabat yang belum didapatnya. 26:35 Selama ketandusannya tanah itu akan menjalani sabat r  yang belum dijalaninya pada tiap-tiap tahun sabatmu, ketika kamu masih diam di situ. 26:36 Dan mengenai mereka yang masih tinggal hidup dari antaramu, Aku akan mendatangkan kecemasan ke dalam hati mereka di dalam negeri-negeri musuh mereka, sehingga bunyi daun s  yang ditiupkan anginpun akan mengejar t  mereka, dan mereka akan lari seperti orang lari menjauhi pedang, dan mereka akan rebah, sungguhpun tidak ada orang yang mengejar. u  26:37 Dan mereka akan jatuh tersandung seorang kepada seorang v  seolah-olah hendak menjauhi pedang, sungguhpun yang mengejar tidak ada, dan kamu tidak akan dapat bertahan di hadapan musuh-musuhmu. w  26:38 Dan kamu akan binasa x  di antara bangsa-bangsa lain, dan negeri musuhmu akan memusnahkan kamu. y  26:39 Dan siapa yang masih tinggal hidup dari antaramu, mereka akan hancur lebur dalam hukumannya di negeri-negeri musuh mereka, dan karena kesalahan nenek moyang z  mereka juga mereka akan hancur lebur a  sama seperti nenek moyangnya. 26:40 Tetapi bila mereka mengakui b  kesalahan c  mereka dan kesalahan nenek moyang d  mereka dalam hal berubah setia yang dilakukan mereka terhadap Aku dan mengakui juga bahwa hidup mereka bertentangan dengan Daku 26:41 --Akupun bertindak melawan e  mereka dan membawa mereka ke negeri musuh mereka--atau bila kemudian hati f  mereka yang tidak bersunat itu telah tunduk g  dan mereka telah membayar pulih h  kesalahan mereka, 26:42 maka Aku akan mengingat perjanjian-Ku dengan Yakub; i  juga perjanjian dengan Ishak j  dan perjanjian-Ku dengan Abrahampun k  akan Kuingat dan negeri itu akan Kuingat juga. 26:43 Jadi tanah itu akan ditinggalkan l  mereka dan akan pulih dari akibat tahun-tahun sabat yang dilalaikan selama tanah itu tandus, oleh karena ditinggalkan mereka, dan mereka akan membayar pulih kesalahan mereka, tak lain dan tak bukan karena mereka menolak m  peraturan-Ku dan hati mereka muak mendengarkan ketetapan-Ku. n  26:44 Namun demikian, apabila mereka ada di negeri musuh o  mereka, Aku tidak akan menolak mereka dan tidak akan muak p  melihat mereka, sehingga Aku membinasakan q  mereka dan membatalkan perjanjian-Ku r  dengan mereka, sebab Akulah TUHAN, Allah mereka. 26:45 Untuk keselamatan mereka Aku akan mengingat s  perjanjian dengan orang-orang dahulu yang Kubawa keluar dari tanah Mesir t  di depan mata bangsa-bangsa lain, supaya Aku menjadi Allah mereka; Akulah TUHAN." 26:46 Itulah ketetapan-ketetapan dan peraturan-peraturan serta hukum-hukum yang diberikan TUHAN, berlaku di antara Dia dengan orang Israel, di gunung Sinai, u  dengan perantaraan Musa. v 

Ulangan 4:25-27

Konteks
4:25 Apabila kamu beranak cucu dan kamu telah tua di negeri itu lalu kamu berlaku busuk r  dengan membuat patung s  yang menyerupai apapun juga, dan melakukan apa yang jahat t  di mata TUHAN, Allahmu, sehingga kamu menimbulkan sakit hati-Nya, 4:26 maka aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi 8  u  terhadap kamu v  pada hari ini, bahwa pastilah kamu habis binasa w  dengan segera dari negeri ke mana kamu menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya; tidak akan lanjut umurmu di sana, tetapi pastilah kamu punah. 4:27 TUHAN akan menyerakkan x  kamu di antara bangsa-bangsa dan hanya dengan jumlah yang sedikit kamu akan tinggal y  di antara bangsa-bangsa, ke mana TUHAN akan menyingkirkan kamu.

Ulangan 28:15-68

Konteks
Kutuk
28:15 "Tetapi jika engkau tidak mendengarkan h  suara TUHAN, Allahmu, dan tidak melakukan dengan setia segala perintah dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, i  maka segala kutuk ini akan datang kepadamu 9  dan mencapai engkau: j  28:16 Terkutuklah engkau di kota dan terkutuklah engkau di ladang. k  28:17 Terkutuklah l  bakulmu dan tempat adonanmu. 28:18 Terkutuklah buah kandunganmu, hasil bumimu, anak lembu sapimu dan kandungan kambing dombamu. m  28:19 Terkutuklah engkau pada waktu masuk dan terkutuklah engkau pada waktu keluar. n  28:20 TUHAN akan mendatangkan kutuk, o  huru-hara dan penghajaran p  ke antaramu dalam segala usaha yang kaukerjakan, sampai engkau punah dan binasa q  dengan segera karena jahat r  perbuatanmu, sebab engkau telah meninggalkan Aku. 28:21 TUHAN akan melekatkan penyakit sampar kepadamu, sampai dihabiskannya engkau dari tanah, ke mana engkau pergi untuk mendudukinya. s  28:22 TUHAN akan menghajar engkau dengan batuk kering, t  demam, demam kepialu, sakit radang, kekeringan, u  hama dan penyakit gandum; v  semuanya itu akan memburu w  engkau sampai engkau binasa. x  28:23 Juga langit yang di atas kepalamu akan menjadi tembaga dan tanah yang di bawahpun menjadi besi. y  28:24 TUHAN akan menurunkan hujan abu z  dan debu ke atas negerimu; dari langit akan turun semuanya itu ke atasmu, sampai engkau punah. 28:25 TUHAN akan membiarkan engkau terpukul kalah a  oleh musuhmu. Bersatu jalan engkau akan keluar menyerang mereka, tetapi bertujuh b  jalan engkau akan lari dari depan mereka, sehingga engkau menjadi kengerian c  bagi segala kerajaan di bumi. d  28:26 Mayatmu akan menjadi makanan segala burung di udara e  serta binatang-binatang di bumi, dengan tidak ada yang mengganggunya. f  28:27 TUHAN akan menghajar engkau dengan barah Mesir, g  dengan borok, dengan kedal dan kudis, yang dari padanya engkau tidak dapat sembuh. 28:28 TUHAN akan menghajar engkau dengan kegilaan, kebutaan dan kehilangan akal, 28:29 sehingga engkau meraba-raba h  pada waktu tengah hari, seperti seorang buta meraba-raba di dalam gelap; perjalananmu tidak akan beruntung, tetapi engkau selalu diperas dan dirampasi, dengan tidak ada seorang yang datang menolong. i  28:30 Engkau akan bertunangan dengan seorang perempuan, tetapi orang lain akan menidurinya. j  Engkau akan mendirikan rumah, tetapi tidak akan mendiaminya. k  Engkau akan membuat kebun anggur, tetapi tidak akan mengecap hasilnya. l  28:31 Lembumu akan disembelih orang di depan matamu, tetapi engkau tidak akan memakan dagingnya. Keledaimu akan dirampas dari depanmu, dan tidak akan dikembalikan kepadamu. Kambing dombamu akan diberikan kepada musuhmu dengan tidak ada orang yang datang menolong engkau. 28:32 Anak-anakmu lelaki dan anak-anakmu perempuan akan diserahkan kepada bangsa lain, m  sedang engkau melihatnya dengan matamu sendiri, dan sehari-harian engkau rindu kepada mereka, dengan tidak dapat berbuat apa-apa. 28:33 Suatu bangsa yang tidak kaukenal akan memakan hasil bumimu dan segala hasil jerih payahmu; engkau akan selalu ditindas n  dan diinjak. o  28:34 Engkau akan menjadi gila p  karena apa yang dilihat matamu. 28:35 TUHAN akan menghajar engkau dengan barah q  jahat, yang dari padanya engkau tidak dapat sembuh, pada lutut dan pahamu, bahkan dari telapak kakimu sampai kepada batu kepalamu. r  28:36 TUHAN akan membawa engkau dengan raja s  yang kauangkat atasmu itu kepada suatu bangsa yang tidak dikenal olehmu ataupun oleh nenek moyangmu; t  di sanalah engkau akan beribadah kepada allah lain, kepada kayu dan batu. u  28:37 Engkau akan menjadi kedahsyatan, v  kiasan w  dan sindiran x  di antara segala bangsa, ke mana TUHAN akan menyingkirkan engkau. y  28:38 Banyak benih yang akan kaubawa ke ladang, tetapi sedikit z  hasil yang akan kaukumpulkan, sebab belalang a  akan menghabiskannya. b  28:39 Kebun-kebun anggur akan kaubuat dan kauusahakan, tetapi engkau tidak akan meminum c  atau menyimpan anggur, sebab ulat akan memakannya. d  e  28:40 Pohon-pohon zaitun akan kaupunyai di seluruh daerahmu, tetapi engkau tidak akan berurap dengan minyaknya; sebab buah zaitunmu akan gugur. f  28:41 Engkau akan mendapat anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan, tetapi mereka bukan bagi dirimu, sebab mereka akan menjadi tawanan. g  28:42 Segala pohon-pohonmu dan hasil bumimu akan diduduki oleh kawanan belalang. h  28:43 Orang asing yang ada di tengah-tengahmu akan menjadi makin tinggi mengatasi engkau, tetapi engkau menjadi makin rendah. i  28:44 Ia akan memberi pinjaman kepadamu, tetapi engkau tidak akan memberi pinjaman kepadanya; j  ia akan menjadi kepala, tetapi engkau akan menjadi ekor. k  28:45 Segala kutuk itu akan datang ke atasmu, memburu engkau dan mencapai engkau, l  sampai engkau punah, m  karena engkau tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu dan tidak berpegang pada perintah dan ketetapan yang diperintahkan-Nya kepadamu; 28:46 semuanya itu akan menjadi tanda dan mujizat di antaramu dan di antara keturunanmu untuk selamanya. n "
Peperangan dan pembuangan yang akan dialami
28:47 "Karena engkau tidak mau menjadi hamba o  kepada TUHAN, Allahmu, dengan sukacita dan gembira p  hati walaupun kelimpahan akan segala-galanya, 28:48 maka dengan menanggung lapar dan haus, q  dengan telanjang dan kekurangan akan segala-galanya engkau akan menjadi hamba kepada musuh yang akan disuruh TUHAN melawan engkau. Ia akan membebankan kuk r  besi ke atas tengkukmu, s  sampai engkau dipunahkan-Nya. 28:49 TUHAN akan mendatangkan kepadamu t  suatu bangsa 10  dari jauh, dari ujung bumi, u  seperti rajawali v  yang datang menyambar; suatu bangsa yang bahasanya engkau tidak mengerti, w  28:50 suatu bangsa yang garang mukanya, yang tidak menghiraukan orang tua-tua x  dan tidak merasa kasihan kepada anak-anak; 28:51 yang akan memakan habis hasil ternakmu dan hasil bumimu, sampai engkau punah; yang tidak akan meninggalkan bagimu gandum, air anggur y  atau minyak, z  ataupun anak lembu sapimu atau anak kambing dombamu, sampai engkau dibinasakannya. a  28:52 Engkau akan ditekannya b  di segala tempatmu, sampai runtuh tembok-tembokmu yang tinggi dan berkubu, yang kaupercayai itu di seluruh negerimu, bahkan engkau akan ditekan di dalam segala tempatmu, di seluruh negeri yang telah diberikan kepadamu c  oleh TUHAN, Allahmu. 28:53 Dan engkau akan memakan buah kandunganmu, yakni daging anak-anakmu lelaki dan anak-anakmu perempuan yang diberikan kepadamu d  oleh TUHAN, Allahmu, --dalam keadaan susah dan sulit yang ditimbulkan musuhmu kepadamu. 28:54 Dan orang laki-laki yang paling lemah dan paling manja di antaramu akan kesal terhadap saudaranya atau terhadap isterinya sendiri atau terhadap anak-anaknya yang masih tinggal padanya, 28:55 sehingga kepada salah seorang dari mereka itu ia tidak mau memberikan sedikitpun dari daging anak-anaknya yang dimakannya, karena tidak ada lagi sesuatu yang ditinggalkan baginya, dalam keadaan susah dan sulit yang ditimbulkan musuhmu kepadamu di segala tempatmu. e  28:56 Perempuan yang lemah dan manja f  di antaramu, yang tidak pernah mencoba menjejakkan telapak kakinya ke tanah karena sifatnya yang manja dan lemah itu, akan kesal terhadap suaminya sendiri atau terhadap anaknya laki-laki atau anaknya perempuan, g  28:57 karena uri yang keluar dari kandungannya ataupun karena anak-anak yang dilahirkannya; sebab karena kekurangan segala-galanya ia akan memakannya h  dengan sembunyi-sembunyi, dalam keadaan susah dan sulit yang ditimbulkan musuhmu kepadamu di dalam tempatmu. 28:58 Jika engkau tidak melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat i  yang tertulis dalam kitab ini, dan engkau tidak takut j  akan Nama k  yang mulia dan dahsyat ini, yakni akan TUHAN, Allahmu, 28:59 maka TUHAN akan menimpakan pukulan-pukulan yang ajaib kepadamu, dan kepada keturunanmu, yakni pukulan-pukulan yang keras lagi lama dan penyakit-penyakit yang jahat lagi lama. 28:60 Ia akan mendatangkan pula segala wabah Mesir l  yang kautakuti itu kepadamu, sehingga semuanya itu melekat padamu. 28:61 Juga berbagai-bagai penyakit dan pukulan, yang tidak tertulis dalam kitab Taurat m  ini, akan ditimbulkan TUHAN menimpa engkau, sampai engkau punah n . 28:62 Dari pada kamu hanya sedikit o  orang yang tertinggal, padahal kamu dahulu seperti bintang-bintang di langit p  banyaknya--karena engkau tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu. 28:63 Seperti TUHAN bergirang q  karena kamu untuk berbuat baik kepadamu dan membuat kamu banyak, demikianlah TUHAN akan bergirang r  karena kamu untuk membinasakan dan memunahkan kamu, s  dan kamu akan dicabut t  dari tanah, ke mana engkau pergi untuk mendudukinya. 28:64 TUHAN akan menyerakkan u  engkau ke antara segala bangsa 11  v  dari ujung bumi ke ujung bumi; w  di sanalah engkau akan beribadah kepada allah lain yang tidak dikenal x  olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, yakni kepada kayu dan batu. 28:65 Engkau tidak akan mendapat ketenteraman di antara bangsa-bangsa itu dan tidak akan ada tempat berjejak y  bagi telapak kakimu; TUHAN akan memberikan di sana kepadamu hati yang gelisah, mata z  yang penuh rindu dan jiwa a  yang merana. 28:66 Hidupmu akan terkatung-katung, siang dan malam engkau akan terkejut dan kuatir akan hidupmu. 28:67 Pada waktu pagi engkau akan berkata: Ah, kalau malam sekarang! dan pada waktu malam engkau akan berkata: Ah, kalau pagi sekarang! karena kejut memenuhi hatimu, dan karena apa yang dilihat b  matamu. 28:68 TUHAN akan membawa engkau kembali ke Mesir dengan kapal, melalui jalan yang telah Kukatakan kepadamu: Engkau tidak akan melihatnya lagi, c  dan di sana kamu akan menawarkan diri kepada musuhmu sebagai budak lelaki dan budak perempuan, tetapi tidak ada pembeli."

Ulangan 29:18-28

Konteks
29:18 Sebab itu janganlah di antaramu ada laki-laki atau perempuan, kaum keluarga atau suku yang hatinya pada hari ini berpaling a  meninggalkan TUHAN 12 , Allah kita, untuk pergi berbakti kepada allah bangsa-bangsa itu; janganlah di antaramu ada akar yang menghasilkan racun b  atau ipuh. 29:19 Tetapi apabila seseorang pada waktu mendengar perkataan sumpah serapah ini menyangka dirinya tetap diberkati, c  dengan berkata: Aku akan selamat, walaupun aku berlaku degil 13  d --dengan demikian dilenyapkannya baik tanah yang kegenangan maupun yang kekeringan-- 29:20 maka TUHAN tidak akan mau mengampuni e  orang itu, tetapi murka dan cemburu f  TUHAN akan menyala g  atasnya pada waktu itu; segenap sumpah serapah yang tertulis dalam kitab ini akan menghinggapi dia, dan TUHAN akan menghapuskan h  namanya dari kolong langit. 29:21 TUHAN akan memisahkan orang itu dari segala suku Israel supaya dia mendapat celaka, i  sesuai dengan segala sumpah serapah perjanjian yang tertulis dalam kitab hukum Taurat j  ini. 29:22 Maka keturunan yang akan datang, yakni anak-anakmu yang bangkit sesudah kamu, dan orang asing yang datang dari negeri jauh akan berkata--apabila mereka melihat hajaran dan penyakit yang dijatuhkan k  TUHAN ke negeri itu, 29:23 seluruh tanahnya yang telah hangus l  oleh belerang dan garam, m  yang tidak ditaburi, tidak menumbuhkan apa-apa dan tidak ada tumbuh-tumbuhan apapun yang timbul dari padanya, seperti pada waktu ditunggangbalikkan-Nya Sodom, Gomora, n  Adma dan Zeboim, yakni yang ditunggangbalikkan TUHAN dalam murka dan kepanasan amarah-Nya o -- 29:24 bahkan segala bangsa akan berkata: Apakah sebabnya TUHAN berbuat demikian kepada negeri p  ini? Apakah artinya murka yang hebat bernyala-nyala ini? 29:25 Maka orang akan menjawab: Sebab mereka itu telah melalaikan perjanjian TUHAN, Allah nenek moyang mereka, yakni perjanjian yang diikat-Nya dengan mereka ketika mereka dibawa-Nya keluar dari tanah Mesir, q  29:26 dan sebab mereka itu sudah pergi berbakti kepada allah lain dan sujud menyembah kepadanya, yakni allah yang tidak dikenal mereka dan yang tidak diberikan TUHAN kepada mereka sebagai bagiannya. 29:27 Itulah sebabnya murka TUHAN bangkit terhadap negeri ini, sehingga didatangkan ke atasnya segala kutuk yang tertulis dalam kitab ini: r  29:28 TUHAN telah menyentakkan s  mereka dari tanah mereka dalam murka dan kepanasan amarah t  dan gusar-Nya yang hebat, lalu melemparkan mereka ke negeri lain, seperti yang terjadi sekarang ini.

Ulangan 31:16-18

Konteks
31:16 TUHAN berfirman kepada Musa: "Ketahuilah, engkau akan mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangmu s  dan bangsa ini akan bangkit dan berzinah t  dengan mengikuti allah asing yang ada di negeri, ke mana mereka akan masuk; mereka akan meninggalkan u  Aku 14  dan mengingkari perjanjian-Ku yang Kuikat dengan mereka. 31:17 Pada waktu itu murka-Ku v  akan bernyala-nyala terhadap mereka, Aku akan meninggalkan w  mereka dan menyembunyikan x  wajah-Ku y  terhadap mereka, sehingga mereka termakan habis dan banyak kali ditimpa malapetaka z  serta kesusahan. Maka pada waktu itu mereka akan berkata: Bukankah malapetaka itu menimpa kita, oleh sebab Allah kita tidak ada di tengah-tengah kita? a  31:18 Tetapi Aku akan menyembunyikan wajah-Ku sama sekali pada waktu itu, karena segala kejahatan yang telah dilakukan mereka: yakni mereka telah berpaling kepada allah lain.

Ulangan 31:29

Konteks
31:29 Sebab aku tahu, bahwa sesudah aku mati, kamu akan berlaku sangat busuk t  dan akan menyimpang dari jalan yang telah kuperintahkan kepadamu. Sebab itu di kemudian hari malapetaka u  akan menimpa kamu, apabila kamu berbuat yang jahat di mata TUHAN, dan menimbulkan sakit hati-Nya dengan perbuatan tanganmu."

Ulangan 32:15-27

Konteks
32:15 Lalu menjadi gemuklah 15  o  Yesyurun, p  dan menendang ke belakang, --bertambah gemuk engkau, gendut dan tambun--dan ia meninggalkan q  Allah yang telah menjadikan dia, ia memandang rendah gunung batu r  keselamatannya. 32:16 Mereka membangkitkan cemburu-Nya s  dengan allah asing, mereka menimbulkan sakit hati-Nya t  dengan dewa kekejian, 32:17 mereka mempersembahkan korban u  kepada roh-roh jahat 16  v  yang bukan Allah, kepada allah yang tidak mereka kenal, w  allah baru yang belum lama timbul, x  yang kepadanya nenek moyangmu tidak gentar. 32:18 Gunung batu yang memperanakkan engkau, telah kaulalaikan, dan telah kaulupakan y  Allah yang melahirkan engkau. 32:19 Ketika TUHAN melihat hal itu, maka Ia menolak mereka, z  karena Ia sakit hati oleh anak-anaknya lelaki dan perempuan. a  32:20 Ia berfirman: Aku hendak menyembunyikan wajah-Ku b  terhadap mereka, dan melihat bagaimana kesudahan mereka, sebab mereka itu suatu angkatan c  yang bengkok, anak-anak yang tidak mempunyai kesetiaan. d  32:21 Mereka membangkitkan cemburu-Ku e  dengan yang bukan Allah, mereka menimbulkan sakit hati-Ku dengan berhala f  mereka. Sebab itu Aku akan membangkitkan cemburu mereka dengan yang bukan umat, dan akan menyakiti hati mereka dengan bangsa yang bebal. g  32:22 Sebab api telah dinyalakan oleh murka-Ku, h  dan bernyala-nyala sampai ke bagian dunia orang mati yang paling bawah; i  api itu memakan j  bumi dengan hasilnya, k  dan menghanguskan dasar gunung-gunung. l  32:23 Aku akan menimbun malapetaka m  ke atas mereka, seluruh anak panah-Ku n  akan Kutembakkan kepada mereka. 32:24 Apabila mereka sudah lemas karena lapar o  dan merana oleh demam p  yang membara, dan oleh penyakit sampar, q  maka Aku akan melepaskan taring binatang r  buas kepada mereka, dengan racun binatang s  yang menjalar di dalam debu. t  32:25 Pedang di luar rumah dan kengerian u  di dalam kamar akan melenyapkan v  teruna maupun dara, anak menyusu serta orang ubanan. w  32:26 Seharusnya Aku berfirman: Aku meniupkan x  mereka, melenyapkan ingatan kepada mereka dari antara manusia, y  32:27 tetapi Aku kuatir disakiti hati-Ku oleh musuh, jangan-jangan lawan mereka salah mengerti, z  jangan-jangan mereka berkata: Tangan kami jaya, bukanlah TUHAN yang melakukan semuanya ini. a 

Ulangan 32:2

Konteks
32:2 Mudah-mudahan pengajaranku menitik laksana hujan, y  perkataanku menetes laksana embun, z  a  laksana hujan renai b  ke atas tunas muda, dan laksana dirus hujan ke atas tumbuh-tumbuhan.

Ulangan 1:14-16

Konteks
1:14 Lalu kamu menjawab aku: Memang baik apa yang kauanjurkan untuk dilakukan itu. 1:15 Kemudian aku mengambil m  kepala-kepala sukumu, n  yakni orang-orang o  yang bijaksana dan berpengalaman, lalu aku mengangkat mereka menjadi pemimpin atas kamu, yakni sebagai kepala p  pasukan seribu, kepala pasukan seratus, kepala pasukan lima puluh dan kepala pasukan sepuluh dan sebagai pengatur pasukan q  bagi suku-sukumu. 1:16 Dan pada waktu itu aku memerintahkan kepada para hakimmu, demikian: Berilah perhatian kepada perkara-perkara di antara saudara-saudaramu dan berilah keputusan r  yang adil s  di dalam perkara-perkara antara seseorang dengan saudaranya atau dengan orang asing t  yang ada padanya.

Nehemia 9:33-34

Konteks
9:33 Tetapi Engkaulah yang benar w  dalam segala hal yang menimpa kami, karena Engkau berlaku setia dan kamilah berbuat fasik. x  9:34 Juga raja-raja y  kami, pemimpin-pemimpin kami, imam-imam kami, dan nenek moyang z  kami tidak melakukan hukum-Mu. Mereka tidak memperhatikan perintah-perintah-Mu dan peringatan-peringatan-Mu yang Kauberikan kepada mereka.

Mazmur 90:7-8

Konteks
90:7 Sungguh, kami habis lenyap karena murka-Mu, dan karena kehangatan amarah-Mu kami terkejut. 90:8 Engkau menaruh kesalahan kami di hadapan-Mu, dan dosa j  kami yang tersembunyi dalam cahaya wajah-Mu. k 

Yeremia 5:3-9

Konteks
5:3 Ya TUHAN, tidakkah mata-Mu z  terarah kepada kebenaran? Engkau memukul a  mereka, tetapi mereka tidak kesakitan; Engkau meremukkan mereka, tetapi mereka tidak mau menerima hajaran. b  Mereka mengeraskan kepalanya lebih dari pada batu, c  dan mereka tidak mau bertobat. d  5:4 Lalu aku berpikir: "Itu hanya orang-orang kecil; mereka adalah orang-orang bodoh, e  sebab mereka tidak mengetahui f  jalan TUHAN, hukum Allah mereka. 5:5 Baiklah aku pergi kepada orang-orang besar, g  dan berbicara kepada mereka, sebab merekalah yang mengetahui jalan TUHAN, hukum Allah mereka." Tetapi merekapun semuanya telah mematahkan kuk, telah memutuskan tali-tali pengikat. h  5:6 Sebab itu singa dari hutan i  akan memukul mati mereka, dan serigala dari padang yang kersang akan merusakkan j  mereka. Macan tutul k  akan mengintai di pinggir kota-kota mereka, setiap orang yang ke luar akan diterkam. Sebab pelanggaran mereka amat banyak, dan kesesatannya besar sekali. l  5:7 Bagaimana, kalau begitu, dapatkah Aku mengampuni engkau? Anak-anakmu telah meninggalkan Aku, dan bersumpah m  demi yang bukan allah. n  Setelah Aku mengenyangkan mereka, mereka berzinah o  dan bertemu ke rumah persundalan. p  5:8 Mereka adalah kuda-kuda jantan yang gemuk dan gasang, masing-masing meringkik menginginkan isteri q  sesamanya. 5:9 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?, r  demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku s  kepada bangsa yang seperti ini?

Yeremia 5:29

Konteks
5:29 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?, demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku p  kepada bangsa yang seperti ini?"

Yeremia 23:14

Konteks
23:14 Tetapi di kalangan para nabi Yerusalem Aku melihat ada yang mengerikan 17 : e  mereka berzinah dan berkelakuan tidak jujur; f  mereka menguatkan hati orang-orang yang berbuat jahat, g  sehingga tidak ada seorangpun yang bertobat dari kejahatannya; h  semuanya mereka telah menjadi seperti Sodom i  bagi-Ku dan penduduknya seperti Gomora. j "

Yeremia 30:14-15

Konteks
30:14 Semua kekasihmu j  melupakan engkau, mereka tidak menanyakan engkau lagi. Sungguh, Aku telah memukul engkau dengan pukulan musuh, k  dengan hajaran yang bengis, l  karena kesalahanmu banyak, dosamu m  berjumlah besar. 30:15 Mengapakah engkau berteriak karena penyakitmu, karena kepedihanmu sangat payah? n  Karena kesalahanmu banyak, dosamu berjumlah besar, maka Aku telah melakukan semuanya ini kepadamu. o 

Yeremia 44:21-22

Konteks
44:21 "Justru korban yang dibakar q  di kota-kota Yehuda dan di jalan-jalan Yerusalem r  oleh kamu sendiri, oleh nenek moyangmu, s  oleh raja-rajamu, oleh pemuka-pemukamu dan oleh rakyat negeri, t  tidakkah itu yang diingat u  TUHAN dan yang diperhatikan-Nya? 44:22 TUHAN tidak tahan v  lagi melihat perbuatan-perbuatanmu yang jahat dan kejijikan yang kamu lakukan; oleh karena itu negerimupun telah menjadi reruntuhan, w  kengerian dan kutuk x  tanpa penduduk, seperti yang ternyata sekarang ini. y 

Yehezkiel 8:17-18

Konteks
8:17 Lalu firman-Nya kepadaku: "Kaulihatkah itu, hai anak manusia? Perkara kecilkah itu bagi kaum Yehuda untuk melakukan perbuatan-perbuatan kekejian z  yang mereka lakukan di sini, bahwa mereka memenuhi tanah ini dengan kekerasan a  dan dengan itu terus menyakiti hati-Ku? b  Sungguh, mereka berkelakuan tak senonoh di hadapan-Ku. 8:18 Oleh karena itu Aku akan membalas di dalam kemurkaan-Ku. c  Aku tidak akan merasa sayang d  dan tidak akan kenal belas kasihan. Dan kalaupun mereka berseru-seru kepada-Ku dengan suara yang nyaring, Aku tidak akan mendengarkan e  mereka."

Yehezkiel 9:9

Konteks
9:9 Jawab-Nya kepadaku: "Kesalahan kaum Israel dan Yehuda sangat banyak, sehingga tanah ini penuh hutang darah dan kota ini penuh ketidakadilan; y  sebab mereka berkata: TUHAN sudah meninggalkan tanah ini dan TUHAN tidak melihatnya. z 

Yehezkiel 22:24-31

Konteks
22:24 "Hai anak manusia, katakanlah kepadanya: Engkau adalah tanah yang tidak menerima hujan, tidak mendapat air pada masa kegeraman, b  22:25 yang pemimpin-pemimpinnya di tengah-tengahnya seperti singa c  d  yang mengaum, yang menerkam mangsanya: manusia ditelan, e  harta benda dan barang-barang yang berharga dirampas, janda-janda f  dibuat bertambah-tambah di tengah-tengahnya. 22:26 Imam-imamnya memperkosa hukum Taurat-Ku g  dan menajiskan hal-hal yang kudus bagi-Ku, mereka tidak membedakan antara yang kudus dengan yang tidak kudus, h  tidak mengajarkan perbedaan yang najis dengan yang tahir, i  mereka menutup mata terhadap hari-hari Sabat-Ku. Demikianlah Aku dinajiskan j  di tengah-tengah mereka. k  22:27 Pemuka-pemukanya l  di tengah-tengahnya adalah seperti serigala-serigala m  yang menerkam mangsanya dalam kehausan akan darah, yang membinasakan orang-orang n  untuk menguntungkan o  diri sendiri secara haram. 22:28 Dan nabi-nabinya mengoles mereka dengan kapur 19  p  dengan melihat penglihatan yang menipu dan memberi tenungan q  bohong bagi mereka; nabi-nabi itu berkata: Beginilah firman Tuhan ALLAH! --tetapi TUHAN tidak berfirman. r  22:29 Penduduk negeri melakukan pemerasan dan perampasan, s  menindas orang sengsara dan miskin dan mereka melakukan pemerasan terhadap orang asing t  bertentangan dengan hukum. u  22:30 Aku mencari di tengah-tengah mereka seorang 20  yang hendak mendirikan tembok v  atau yang mempertahankan negeri itu di hadapan-Ku, supaya jangan Kumusnahkan, tetapi Aku tidak menemuinya. w  22:31 Maka Aku mencurahkan geram-Ku atas mereka dan membinasakan mereka dengan api kemurkaan-Ku; x  kelakuan mereka Kutimpakan y  atas kepala mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH. z "

Daniel 9:7-16

Konteks
9:7 Ya Tuhan, Engkaulah yang benar, i  tetapi patutlah kami malu j  seperti pada hari ini, kami orang-orang Yehuda, penduduk kota Yerusalem dan segenap orang Israel, mereka yang dekat dan mereka yang jauh, di segala negeri kemana Engkau telah membuang k  mereka oleh karena mereka berlaku murtad l  terhadap Engkau. m  9:8 Ya TUHAN, kami, raja-raja kami, pemimpin-pemimpin kami dan bapa-bapa kami patutlah malu, sebab kami telah berbuat dosa terhadap Engkau. n  9:9 Pada Tuhan, Allah kami, ada kesayangan dan keampunan, o  walaupun kami telah memberontak terhadap Dia, p  9:10 dan tidak mendengarkan suara TUHAN, Allah kami, yang menyuruh kami hidup menurut hukum yang telah diberikan-Nya kepada kami dengan perantaraan para nabi, q  hamba-hamba-Nya. 9:11 Segenap orang Israel telah melanggar r  hukum-Mu s  dan menyimpang karena tidak mendengarkan suara-Mu. Sebab itu telah dicurahkan ke atas kami kutuk t  dan sumpah, u  yang tertulis dalam kitab Taurat Musa, hamba Allah itu, sebab kami telah berbuat dosa v  terhadap Dia. 9:12 Dan telah ditetapkan-Nya w  firman-Nya, yang diucapkan-Nya terhadap kami dan terhadap orang-orang yang telah memerintah kami, yakni bahwa akan didatangkan-Nya kepada kami malapetaka x  yang besar, yang belum pernah terjadi di bawah semesta langit, seperti y  di Yerusalem. z  9:13 Seperti yang tertulis dalam kitab Taurat Musa, segala malapetaka ini telah menimpa kami, dan kami tidak memohon belas kasihan TUHAN, a  Allah kami, dengan berbalik dari segala kesalahan kami dan memperhatikan kebenaran b  yang dari pada-Mu. 9:14 Sebab itu TUHAN bersiap dengan malapetaka c  itu dan mendatangkannya kepada kami; karena TUHAN, Allah kami, adalah adil dalam segala perbuatan yang dilakukan-Nya, d  tetapi kami tidak mendengarkan suara-Nya. e  9:15 Oleh sebab itu, ya Tuhan, Allah kami, yang telah membawa umat-Mu keluar dari tanah Mesir dengan tangan f  yang kuat dan memasyhurkan nama-Mu, g  seperti pada hari ini, kami telah berbuat dosa, kami telah berlaku fasik. 9:16 Ya Tuhan, sesuai dengan belas kasihan-Mu, h  biarlah kiranya murka dan amarah-Mu i  berlalu j  dari Yerusalem, k  kota-Mu, gunung-Mu l  yang kudus; sebab oleh karena dosa kami dan oleh karena kesalahan nenek moyang kami maka Yerusalem dan umat-Mu telah menjadi cela m  bagi semua orang yang di sekeliling kami.

Mikha 3:9-12

Konteks
3:9 Baiklah dengarkan ini, hai para kepala kaum Yakub, dan para pemimpin kaum Israel! Hai kamu yang muak terhadap keadilan dan yang membengkokkan segala yang lurus, m  3:10 hai kamu yang mendirikan n  Sion dengan darah o  dan Yerusalem dengan kelaliman! p  3:11 Para kepalanya memutuskan hukum karena suap, q  dan para imamnya memberi pengajaran karena bayaran, r  para nabinya menenung karena uang, s  padahal mereka bersandar t  kepada TUHAN dengan berkata: "Bukankah TUHAN ada di tengah-tengah kita! Tidak akan datang malapetaka menimpa kita! u " 3:12 Sebab itu oleh karena kamu maka Sion akan dibajak seperti ladang, dan Yerusalem akan menjadi timbunan puing, v  dan gunung Bait Suci w  akan menjadi bukit yang berhutan. x 

Zefanya 3:1-8

Konteks
Hukuman atas Yerusalem
3:1 Celakalah si pemberontak t  dan si cemar, u  hai kota yang penuh penindasan 21 ! v  3:2 Ia tidak mau mendengarkan w  teguran siapapun dan tidak mempedulikan kecaman; x  kepada TUHAN ia tidak percaya y  dan kepada Allahnya ia tidak menghadap. z  3:3 Para pemukanya di tengah-tengahnya adalah singa a  yang mengaum; para hakimnya adalah serigala b  pada waktu malam yang tidak meninggalkan apapun sampai pagi c  hari. 3:4 Para nabinya adalah orang-orang ceroboh d  dan pengkhianat; para imamnya menajiskan apa yang kudus, memperkosa hukum Taurat. e  3:5 Tetapi TUHAN adil f  di tengah-tengahnya, tidak berbuat kelaliman 23 . g  Pagi demi pagi h  Ia memberi hukum-Nya; itu tidak pernah ketinggalan i  pada waktu fajar. Tetapi orang lalim tidak kenal malu! j  3:6 "Aku telah melenyapkan bangsa-bangsa; menara-menara penjuru mereka telah musnah. Aku telah merusakkan jalan-jalannya, sehingga tidak ada orang yang lewat. Kota-kota mereka telah ditanduskan, k  sehingga tidak ada orang dan tidak ada penduduk. 3:7 Aku sangka: Tentulah ia sekarang akan takut kepada-Ku, akan mempedulikan kecaman l  dan segala yang Kutugaskan kepadanya tidak akan lenyap dari penglihatannya. Tetapi sesungguhnya mereka makin giat menjadikan busuk m  perbuatan mereka. 3:8 Oleh karena itu tunggulah n  Aku--demikianlah firman TUHAN--pada hari Aku bangkit sebagai saksi. Sebab keputusan-Ku ialah mengumpulkan o  bangsa-bangsa p  dan menghimpunkan kerajaan-kerajaan untuk menumpahkan ke atas mereka geram-Ku, q  yakni segenap murka-Ku r  yang bernyala-nyala, sebab seluruh bumi akan dimakan habis s  oleh api cemburu-Ku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:2]  1 Full Life : TIGA ORANG.

Nas : Kej 18:2

Salah satu dari ketiga orang itu rupanya menjadi manifestasi Allah dalam rupa manusia dan dua orang lainnya adalah malaikat dalam rupa manusia. Abraham mulanya mungkin tidak mengetahui bahwa mereka itu Allah dan malaikat.

[18:14]  2 Full Life : ADAKAH SESUATU APAPUN YANG MUSTAHIL UNTUK TUHAN?

Nas : Kej 18:14

Allah ingin agar kita paham bahwa Ia berkuasa untuk melaksanakan apa yang dijanjikan-Nya. Yesus menekankan kebenaran ini ketika mengatakan, " ... bagi Allah segala sesuatu mungkin" (Mat 19:26).

[18:19]  3 Full Life : DIPERINTAHKANNYA KEPADA ANAK-ANAKNYA ... TETAP HIDUP MENURUT JALAN YANG DITUNJUKKAN TUHAN.

Nas : Kej 18:19

Yang penting di dalam panggilan Abraham ialah maksud Allah agar dia menjadi pemimpin rohani dalam rumahnya dan mendidik anak-anaknya menuruti jalan Tuhan. Dengan dipanggilnya Abraham, Allah menetapkan ayah sebagai yang bertanggung jawab untuk mengasuh anak-anak agar "hidup menurut jalan yang ditunjukkan Tuhan, dengan melakukan kebenaran dan keadilan"

(lihat cat. --> Ul 6:7;

[atau ref. Ul 6:7]

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

[18:20]  4 Full Life : SANGAT BERAT DOSANYA.

Nas : Kej 18:20

Allah tidak pernah mengabaikan dosa; Ia melihat setiap kejahatan, ketidakadilan, dan kebejatan yang dilakukan (bd. Kej 4:10; Mazm 34:18; Yak 5:4). Pada saat yang tepat, jikalau tidak ada pertobatan, Allah akan menghakimi dan menghukum. Tabiat Allah sendiri menuntut bahwa kejahatan dihukum.

[18:22]  5 Full Life : ABRAHAM MASIH TETAP BERDIRI DI HADAPAN TUHAN.

Nas : Kej 18:22

Karena perhatian akan Lot sekeluarga, Abraham berdoa agar Allah tidak membinasakan kota itu (ayat Kej 18:22-33). Allah menjawab doa Abraham, sekalipun bukan dengan cara yang diharapkan Abraham. Allah tidak menghukum orang benar bersama-sama dengan orang jahat. Ia menyelamatkan yang benar, tetapi membinasakan yang jahat. Pada hari murka Allah akan menimpa bumi ini

(lihat cat. --> 1Tes 5:2;

lihat cat. --> 2Tes 2:2),

[atau ref. 1Tes 5:2; 2Tes 2:2]

Allah telah berjanji untuk meloloskan orang yang benar

(lihat cat. --> Luk 21:36;

lihat cat. --> Wahy 3:10;

[atau ref. Luk 21:36; Wahy 3:10]

lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

[3:1]  6 Full Life : ADAPUN ULAR.

Nas : Kej 3:1

Di dalam episode ini ular menyerang Allah melalui ciptaan-Nya. Dia menyatakan bahwa apa yang dikatakan Allah kepada Adam tidak benar (ayat Kej 3:3-4); akhirnya dia menyebabkan Allah mengutuk ciptaan-Nya termasuk umat manusia yang diciptakan menurut gambar-Nya itu (ayat Kej 3:16-19). "Ular" kemudian disebut sebagai Iblis (bd. Wahy 12:9; Wahy 20:2). Iblis jelas menguasai ular dan memakainya sebagai sarana dalam mengadakan pencobaan (bd. 2Kor 11:3,14; Wahy 20:2;

lihat cat. --> Mat 4:10

[atau ref. Mat 4:10]

mengenai Iblis).

[26:17]  7 Full Life : AKU SENDIRI AKAN MENENTANG KAMU.

Nas : Im 26:17

Tragedi dosa, pemberontakan, dan ketidaktaatan yang terbesar ialah bahwa Allah sendiri mungkin menentang kita, yaitu menarik kehadiran, perhatian, dan kekuatan-Nya dari kita. Sebagai gantinya, kita akan terbuka untuk hukuman-Nya yang langsung dan untuk segala masalah dan bahaya hidup tanpa perlindungan dan bimbingan-Nya. Harga yang harus dibayar karena menolak Allah dan standar-standar-Nya yang benar sangat besar. Berada dalam kehendak, kehadiran, dan perhatian-Nya menjadi berkat-berkat hidup yang paling besar (ayat Im 26:3-13).

[4:26]  8 Full Life : LANGIT DAN BUMI MENJADI SAKSI.

Nas : Ul 4:26

Musa memberikan enam nubuat tentang sejarah Israel apabila mereka menjadi tidak taat dan tidak setia (ayat Ul 4:25-31);

  1. (1) mereka akan terserak di antara bangsa-bangsa (ayat Ul 4:26-27);
  2. (2) menderita dalam pembuangan (ayat Ul 4:27-28);
  3. (3) pendamaian dengan Allah bagi mereka yang mencari Dia dengan segenap hati dan jiwa (ayat Ul 4:29-31);
  4. (4) kesukaran (ayat Ul 4:30);
  5. (5) kembali kepada Allah "di kemudian hari" (ayat Ul 4:30); dan
  6. (6) pemulihan perjanjian dengan nenek moyang mereka (ayat Ul 4:31; juga lih. pasal Ul 29:1-30:20;

    lihat cat. --> Mat 23:39;

    lihat cat. --> Rom 11:1).

    [atau ref. Mat 23:39; Rom 11:1]

[28:15]  9 Full Life : AKAN DATANG KEPADAMU.

Nas : Ul 28:15

Musa menubuatkan akibat-akibatnya bila berbalik dari Allah: hukuman, kebinasaan, kesusahan besar, pembuangan, dan perserakan di antara bangsa-bangsa (ayat Ul 28:15-68).

[28:49]  10 Full Life : MENDATANGKAN KEPADAMU SUATU BANGSA.

Nas : Ul 28:49-57

Ayat-ayat ini menggambarkan penyerbuan Kanaan yang dapat melukiskan penyerbuan Asyur (digambarkan dalam Hos 8:1 seperti serangan seekor rajawali), penyerbuan Babil (digambarkan dalam Yer 48:40 seperti serangan seekor rajawali; bd. 2Raj 25:1-21; Yer 39:1-10; 52:28-30), atau pengepungan oleh tentara Romawi pada tahun 70

(lihat cat. --> Luk 21:20).

[atau ref. Luk 21:20]

[28:64]  11 Full Life : MENYERAKKAN ENGKAU KE ANTARA SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 28:64

Perserakan Israel terjadi beberapa kali sepanjang sejarah mereka -- ketika mereka di-tawan tentara Asyur (th. 722-721 SM; lih. 2Raj 17:6), tentara Babilon th. 586 SM; lih. 2Raj 25:21), tentara Yunani (ke Aleksandria di Mesir, abad ke-3 SM), dan tentara Romawi (th. 70; lih. Luk 21:20-24; juga

lihat cat. --> Ul 30:3

[atau ref. Ul 30:3]

mengenai pemulihan Israel).

[29:18]  12 Full Life : HATINYA ... BERPALING MENINGGALKAN TUHAN.

Nas : Ul 29:18-21

Ayat-ayat ini berkaitan dengan seorang individu di antara umat Allah yang berpaling dari Tuhan.

  1. 1) Janji-janji mengenai hidup dan berkat dibuat dengan Israel secara keseluruhan, yaitu sebagai suatu komunitas bersama atau bangsa (bd. Ul 28:1; 30:15-20). Seorang di kalangan umat pilihan Allah mengambil bagian dalam berkat-berkat yang dijanjikan hanya jikalau dia memasuki hubungan iman dengan Allah dan tetap mempertahankan hubungan itu

    (lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Hidup kekal dan berkat jasmani dapat hilang dari setiap orang Israel yang berpaling dari Allah (ayat Ul 29:18).
  3. 3) Orang-orang di Israel yang menjadi milik Allah, dan yang kemudian berpaling dari-Nya (ayat Ul 29:18) serta tetap menuruti kemauannya sendiri (ayat Ul 29:19), tidak ada kesempatan lagi untuk diampuni. Mereka hanya dapat menantikan murka Allah dan penghapusan nama mereka dari kolong langit (ayat Ul 29:20;

    lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

[29:19]  13 Full Life : AKU AKAN SELAMAT, WALAUPUN AKU BERLAKU DEGIL.

Nas : Ul 29:19

Di antara umat pilihan Allah akan ada orang yang hidup menuruti kemauan yang berdosa, namun tetap percaya bahwa mereka "akan selamat." Demikian pula, PB berbicara tentang orang-orang dalam gereja yang mengaku memiliki damai sejahtera, keselamatan, dan hidup kekal, namun tidak berusaha untuk mengikuti kehendak Allah

(lihat cat. --> 1Yoh 2:4;

lihat cat. --> Wahy 2:14).

[atau ref. 1Yoh 2:4; Wahy 2:14]

Allah mengatakan bahwa pengakuan keselamatan mereka tidak berlaku dan menyamakan mereka dengan akar yang menyebarkan kekotoran dan kematian seperti racun di antara jemaat (bd. Ibr 12:15). Hukuman yang mengerikan akan menimpa orang-orang ini

(lihat cat. --> Ul 29:19 sebelumnya).

[atau ref. Ul 29:19]

[31:16]  14 Full Life : AKAN MENINGGALKAN AKU.

Nas : Ul 31:16

Tuhan mengetahui sejarah bangsa Israel dan sikap dasar mereka yang cenderung untuk tidak setia (ayat Ul 31:21). Oleh karena itu, Allah secara nubuat menyatakan kepada Musa akan kemurtadan mereka kelak dan tindakan-Nya menghukum perbuatan mereka itu (ayat Ul 31:16-18). Nubuat ini harus dilestarikan dalam bentuk nyanyian selaku peringatan Allah kepada angkatan-angkatan kemudian (ayat Ul 31:19; pasal Ul 32:1-52).

[32:15]  15 Full Life : MENJADI GEMUKLAH.

Nas : Ul 32:15

Kemakmuran menjadi faktor utama yang mengakibatkan Israel melupakan Allah dan melakukan penyembahan berhala (bd. Ul 8:7-20). Sejarah telah menunjukkan berkali-kali bahwa pada saat-saat senang dan makmur, umat Allah paling mudah melupakan Allah dan berhenti mencari wajah-Nya. Akan tetapi, selama keadaan yang buruk dan tidak menguntungkan, umat Allah lebih mungkin menghampiri Allah dengan sungguh-sungguh serta memohon pertolongan-Nya (bd. kitab Hakim-Hakim).

[32:17]  16 Full Life : ROH-ROH JAHAT.

Nas : Ul 32:17

Di belakang dewa-dewa dan agama-agama palsu dunia ini terdapat kuasa-kuasa roh-roh jahat (Mazm 106:37; 1Kor 10:20;

lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

Roh-roh jahat ini dapat bertindak melalui para pengikut mereka bahkan sampai melakukan mukjizat (Kel 7:11,22; 2Tes 2:9-10; Wahy 13:13; 19:20). PB mengakui adanya roh-roh jahat itu dan mendorong orang percaya untuk melawan mereka dengan kuasa dan wibawa Kristus (Ef 6:12;

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

[23:14]  17 Full Life : DI KALANGAN PARA NABI ... ADA YANG MENGERIKAN.

Nas : Yer 23:14

Allah menyebut perzinaan rohani para nabi palsu itu sesuatu yang mengerikan. Mereka seharusnya menjadi wakil-wakil kebenaran, tetapi mereka malah hidup seperti penduduk Sodom dan Gomora. Teladan "para pemimpin rohani" ini sangat membantu meningkatnya kebejatan dan kekerasan hati bangsa itu untuk tidak bertobat. Ketika seorang hamba Allah berzina, hal itu secara khusus dibenci oleh Allah. Dosa semacam itu bukan saja menunjukkan ketidaksetiaan kepada Allah, tetapi juga penghinaan kepada-Nya dan firman-Nya

(lihat cat. --> 2Sam 12:9;

lihat cat. --> 2Sam 12:10;

lihat cat. --> 2Sam 12:11-12;

lihat cat. --> 2Sam 12:12),

[atau ref. 2Sam 12:9-12]

dan menjadikan pemimpin itu tidak layak melayani Tuhan dan jemaat-Nya

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[22:25]  18 Full Life : IMAM-IMAMNYA.

Nas : Yeh 22:25-28

Bukannya setia kepada Allah dan panggilan mereka yang kudus, pemimpin-pemimpin rohani umat itu memakai jabatan mereka untuk keuntungan pribadi serta menyerahkan diri kepada kepuasan penuh dosa. Beberapa pemimpin Kristen hari ini bersalah karena dosa yang sama yang mendatangkan kecelaan besar kepada gereja.

[22:28]  19 Full Life : NABI-NABINYA MENGOLES MEREKA DENGAN KAPUR.

Nas : Yeh 22:28

Sebagai akibat dari pengapuran oleh nabi-nabi, umat itu tidak takut akan Allah atau hukuman-Nya meskipun mereka tetap dalam dosa. Dewasa ini ada pendeta yang menghibur anggota jemaat dalam dosa mereka dengan meyakinkan mereka bahwa

  1. (1) semua orang berdosa;
  2. (2) kita hidup dalam suatu zaman di mana mustahil hidup tanpa dosa dan kebejatan karena gelombang kejahatan melanda dengan hebat;
  3. (3) kita hanya manusia dan tidak dapat diharapkan akan hidup menurut standar-standar kekudusan Allah;
  4. (4) Allah mengasihi kita seperti kita ada, apapun perbuatan kita, jadi tidak perlu takut akan Dia atau hukuman-Nya; dan
  5. (5) Allah tidak melihat dosa kita jikalau kita ini orang percaya karena Allah hanya melihat kebenaran Kristus.

[22:30]  20 Full Life : AKU MENCARI ... SEORANG.

Nas : Yeh 22:30

Ketidakbenaran di antara pemimpin-pemimpin (ayat Yeh 22:25-28) dan umat itu (ayat Yeh 22:29) begitu luas di Yehuda sehingga Allah tidak menemukan seorang pun yang akan berusaha menuntun umat itu kembali kepada Allah. Sangat tragis bila ada gereja yang begitu terikat oleh keduniawian dan kompromi rohani sehingga Allah tidak dapat menemukan seorang dalam jemaat itu yang bersedia untuk mengetengahi dengan mendirikan tembok atau "mempertahankan" dalam keadaan yang hendak runtuh. Tidak ada seorang pun untuk berseru melawan kebobrokan rohani dan moral, tidak seorang pun untuk memimpin dalam doa yang rendah hati, pertobatan sejati dan mencari Allah dengan sungguh-sungguh untuk pembaharuan (bd. 2Taw 7:14). Terlalu sering banyak orang yang baik berdiam diri karena roh ketakutan atau berkompromi daripada mengambil risiko menjadi orang yang sungguh-sungguh memohon syafaat untuk kebangunan rohani agar murka dan hukuman Allah dapat dihindari.

[3:1]  21 Full Life : CELAKALAH ... HAI KOTA YANG PENUH PENINDASAN.

Nas : Zef 3:1-7

Setelah menghukum bangsa-bangsa lainnya, Zefanya kembali lagi kepada dosa-dosa Yerusalem dan umat Allah. Mereka kini menjadi umat yang menentang Allah dan hukum-Nya. Kebobrokan moral telah memasuki setiap lapisan masyarakat, dan orang di mana-mana menolak untuk mendengarkan nabi-nabi Allah yang sejati.

[3:3]  22 Full Life : PEMUKANYA ... HAKIMNYA ... NABINYA ... IMAMNYA.

Nas : Zef 3:3-4

Inilah empat golongan utama kepemimpinan Yehuda. Allah menghukum para pemimpin rohani ini karena lalai memelihara kekudusan dan keadilan.

  1. 1) Para pemuka dan hakim memutarbalikkan hukum dan menggunakan kedudukan mereka secara tidak adil untuk memperoleh uang dan harta bagi diri sendiri.
  2. 2) Para nabi mengubah berita Allah supaya memperoleh popularitas dan dukungan.
  3. 3) Para imam mencemarkan rumah Allah dengan melanggar ketetapan-ketetapan-Nya dan hidup mesum.
  4. 4) Kita harus menolak pemimpin-pemimpin yang bertoleransi atau memajukan keduniawian dan kebejatan atas nama Allah dan mengganti mereka dengan pemimpin dan orang awam yang bersikeras bahwa standar-standar Allah yang kudus harus ditaati. Standar-standar Allah tidak boleh direndahkan untuk menyesuaikan diri dengan dosa-dosa para pemimpin tertentu

    (lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[3:5]  23 Full Life : TIDAK BERBUAT KELALIMAN.

Nas : Zef 3:5

Walaupun manusia gagal dan jatuh ke dalam dosa, Allah sendiri tetap benar dan tidak pernah melakukan kesalahan; kebenaran itu memang merupakan sifat-Nya

(lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

  1. 1) Tuhan Allah selalu jujur, benar, dan adil di dalam segala jalan-Nya (bd. Ul 32:4). Kita harus mempertahankan iman kepada kebenaran-Nya yang tidak pernah gagal.
  2. 2) Walaupun kita mungkin mengalami hal-hal yang tidak dapat kita mengerti

    (lihat art. PENDERITAAN ORANG BENAR)

    kita harus tetap yakin bahwa kasih dan kesetiaan-Nya kepada kita tidak akan pernah berhenti.



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA